Sugarlive, Aplikasi Live Streaming yang Indonesia Banget

Selasa, Januari 15, 2019

Teknologi yang semakin canggih membuat komunikasi di zaman now jadi makin mudah untuk dilakukan. Setuju? Bayangkan, begitu banyak aplikasi dengan fitur-fitur menarik dan beragam yang menunjang kita untuk berkomunikasi dan berinteraksi angsung. Mulai dari pesan singkat, saling bertukar suara hingga bisa bertatap muka secara langsung lewat video. Dan tentunya kita sudah enggak asing kan dengan aplikasi video call hingga aplikasi live streaming.

Di Indonesia sendiri pun aplikasi live streaming makin banyak peminatnya. Karena aplikasi tersebut bukan hanya sebagai sarana komunikasi tetapi juga berperan aktif sebagai media hiburan bagi penggunanya.

Baru-baru ini aku diundang ke acara Soft Launching sebuah aplikasi live streaming di SHY Rooftop - The Papilion Kemang, Jakarta Selatan. Dengar-dengar sih ini aplikasi buatan Indonesia. Jadi penasaran banget karena aku selalu tertarik dengan aplikasi-aplikasi baru yang berhubungan dengan local content dan social network. Ternyata aplikasi live streaming baru ini bernama Sugar. 


Sesampainya di rooftop The Papilion Kemang, aku disambut banyak sekali wanita-wanita cantik berpakaian serba hitam dan ungu dengan aksesoris kelinci. Ada juga Mr. Rabbit yang menyambut para tamu di pintu masuk. Hmm... sepertinya kelinci dan ungu merupakan ikon dari aplikasi Sugar.


Di sana aku bertemu dengan teman-teman sesama blogger, dan ngobrol ngalor ngidul sebelum acara dimulai, menikmati alunan musik yang diputar, berfoto di photobooth dengan dekorasi dummy handphone yang menampilkan layar aplikasi Sugar dan berfoto dengan Mr. Rabbit. Wah Mr. Rabbit malah sampai jadi rebutan cewek-cewek untuk foto malam itu lho. Hahaha...




Sekitar pukul 8 malam, acara pun dibuka oleh dua orang MC, salah satunya adalah Micky AFI. Kemudian hadir pula Arie Setiawan - CEO Sugarlive, Managing Director serta beberapa tim dari aplikasi Sugarlive.
doc : Sugar

Aplikasi Live Stream yang Indonesia Banget

Sugarlive merupakan aplikasi live streaming asli dari Indonesia. Karena dikelola dan dikembangkan oleh orang lokalnya, Sugar diharapkan bisa menjadi platform live broadcast yang lebih memahami konsumen utamanya yaitu para generasi muda lokal itu sendiri. Sugar bisa menjadi sarana pemenuh kebutuhan komunikasi dan interaksi serta sebagai media sosial khusus hiburan bagi generasi masa kini.

Sugar akan memberikan dukungan penuh terhadap para konten kreator Indonesia untuk dapat menciptakan konten kreatif yang bisa menghibur, informatif, edukatif dan pastinya Indonesia Banget. Bisa dibilang, Sugar merupakan panggung bagi para pembuat konten lokal. Dan pastinya konten kreator akan berinteraksi langsung dengan para penggemarnya di seluruh nusantara atau bahkan sampai ke luar negeri pada saat itu juga ; mendengarkan feedback, komentar, dan apresiasi dari mereka.

Sugar akan dirilis dalam waktu dekat, maka para konten kreator bisa mulai menyiapkan konten kreatifnya mulai dari sekarang, sehingga saat Sugar telah dirilis di pasaran, para konten kreator bisa langsung mulai untuk live streaming di platform Sugar.




Pemilihan nama Sugar dan ikon Kelinci juga bukan tanpa alasan. Sugar yang berarti gula dipilih dengan alasan bahwa gula mudah ditemukan di mana-mana, di sekitar kita. Dengan porsi gula yang pas, Sugar diharapkan juga akan memberi porsi yang pas bagi industri kreatif Indonesia, tidak kurang dan tidak juga berlebihan. 


Sedangkan ikon kelinci melambangkan bahwa kelinci adalah binatang yang kecil, dan terlihat lemah. Tapi dia memiliki telinga panjang yang membuatnya lebih peka terhadap suara-suara. Dengan pendengarannya, kelinci bisa lolos dari predator yang mengincarnya. Begitu pula dengan Sugar yang mungkin terlihat lemah diantara aplikasi-aplikasi raksasa sejenis, tapi Sugar lebih peka terhadap konten lokal yang diminati masyarakat Indonesia.

Jika diperhatikan, logo Sugar menggunakan dominasi warna ungu. Pemilihan warna ungu didasari atas karakter warna ungu yang cenderung menunjukkan selera yang tinggi dan eksklusif. Sebab ungu merupakan perpaduan dari merah dan biru, dan jarang ditemui pada alam semesta.

Beda dari Aplikasi Live Stream yang Lain

Dengan fitur-fitur yang mudah dipahami, Sugar diharapkan bisa menarik banyak minat para konten kreator tidak hanya di dalam negeri saja tapi sampai ke luar negeri. Karena salah satu misi dari Sugar juga ingin mengharumkan nama Indonesia di dunia Internasional. Sugar ingin memberi ruang eksposur yang lebih luas untuk budaya, kesenian, dan pariwisata Indonesia agar lebih terkenal lagi di mata dunia.

Tampilan dari aplikasi Sugar kurang lebih akan seperti ini.


sugar adalah aplikasi live stream buatan anak bangsa




sugar adalah aplikasi live stream yang indonesia banget

Nah, berikut adalah penjelasan singkat mengenai fitur-fitur apa saja di aplikasi Sugar yang bisa mendukung para konten kreator untuk berkarya di ranah live streaming. 

1. Komentar
Konten kreator bisa membaca komentar dari para penggemar dan penontonnya live saat itu juga. Konten kreator bisa berkolaborasi dengan penonton untuk menentukan arah dari kontennya.
2. Apresiasi
Konten kreator bisa mendapat apresiasi dari para penggemar dan penontonnya dari berbagai hadiah virtual yang disediakan dalam aplikasi. Hadiah bisa ditukarkan menjadi rupiah, dan besarnya rupiah yang bisa didapatkan bergantung kepada konten yang dibuat.
3. Face Filter
Konten kreator bisa live kapanpun, bahkan jika belum mandi sekalipun karena didukung oleh face filter yang menyediakan filter-filter imut dan lucu sehingga bisa menarik penonton lebih banyak lagi.
4. Jualan.
Konten kreator juga bisa berjualan atau mempromosikan produk jualannya saat sedang live lho.
5. Multi Camera-phone
Konten kreator bisa mengambil beberapa angle sekaligus menggunakan beberapa smartphone untuk ditampilkan di dalam live-streamnya. 
6. Polling/Survey
Konten kreator  dapat mengadakan polling saat sedang siaran, yang bisa digunakan untuk menentukan konten apa yang dipilih atau yang paling disukai oleh para penggemar dan penonton.
7. Challenge
Konten kreator dapat memberikan, dan melakukan challenge saat siaran. Fitur ini dapat dilakukan bersama para penggemar dan penonton, atau bahkan dilakukan dengan sesama kontern kreator.
8. Duet
Konten kreator dapat melakukan kolaborasi dengan konten kreator lainnya dalam satu siaran.
9. Lucky Draw
Konten kreator dapat memberikan apresiasi kepada penggemar dan penontonnya dengan fitur lucky draw. Penonton bisa mendapatkan hadiah apresiasi yang diberikan oleh konten kreator saat live.


Acara Soft Launching Aplikasi Sugar malam itu kemudian dilanjutkan dengan games berhadiah, makan malam serta penampilan beberapa penyanyi dan band yang menghibur para tamu undangan.

doc : Sugar
Aku juga bawa pulang souvenir yang lucu-lucu banget, clutch, pen, flashdisk, keychain. Thankyou loh sudah ajak aku seru-seruan di Soft Launchingnya!

Wah pokoknya enggak sabar nih nunggu Sugar hadir di tengah-tengah penikmat media sosial masa kini. Kemudian langsung kepikiran nih konten-konten apa yang mau aku persiapkan kalau Sugar sudah rilis nanti.

Karena aku sangat suka jalan-jalan ke tempat-tempat yang ada di Indonesia dan makan, mungkin nanti aku bisa menampilkan siaran langsung mengenai tempat-tempat wisata di Indonesia beserta kuliner dari daerah-daerah yang aku kunjungi.

Selain jalan-jalan aku juga suka berbelanja barang-barang fashion dari beberapa local brand. Jadi, konten yang akan aku tampilkan saat live bisa berhubungan dengan dunia fashion dan produk-produk dari local brand, seperti tips dan trik mix and match pakaian, DIY fashion, Outfit of the Day (OOTD), pick local brand favourite (bisa sekalian promosi local brand kaan), dan lain-lain.

Kalau kamu kira-kira mau mempersiapkan konten apa untuk siaran langsung di Sugar nanti?

Sambil nunggu aplikasinya dirilis dalam waktu dekat ini, jangan lupa main-main juga ya ke sosial medianya Sugar untuk tahu info lebih banyak lagi mengenai aplikasi buatan anak bangsa ini.


Web : www.sugarlive.co.id
Instagram : sugarlive.id
Facebook : Sugarlive ID
Twitter : @Sugarlive_id

You Might Also Like

19 comment

  1. wah baru tahu ada produk kece karya anak bangsa..berarti aplikasi ini hanya untuk aktivitas personal ya tidak seperti live streaming umumnya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. seperti live streaming biasanya kok mas hanya aja bedanya kalau Sugar lebih mengedepankan konten-konten yang berbobot dan berhubungan dengan kearifan lokal atau Indonesia banget pokoknya

      Hapus
  2. Aku ga sabar ini nunggu aplikasinya bisa diunduh. Udah pengen segera nyobain live streaming pakai hasil anak bangsa ini. Ehh nanti bikin video apa nih? Ahhhh pasti seru deh. Aku nungguin video kamu juga, Beb. Pasti kece

    BalasHapus
    Balasan
    1. huahahha tapi jangan diketawain yaa kalo ntar aku lagi live :p

      Hapus
  3. Mbak, ada Sugar Daddy juga gak? #EH hahaha

    Aku orangnya masih malu2 kalau pakai aplikasi live gini. Mungkin tahun depan kali ya atau nyiapin mental dulu buat lihat kamera

    BalasHapus
    Balasan
    1. jangan sampe deh mba ada sugar daddy disitu nanti bisa kacau huehehe

      Hapus
  4. Penasaran sama aplikasi sugar, filosofinya bagus ya, perlu banget nih didukung apalagi aplikasi ini buatan anak negeri, semoga semakin menciptakan banyak conten creator keren kreatif dan berprestasi

    BalasHapus
  5. Kalau aku ndaftar ini bakalanramai ngga yah nontonin aku hehehe. Aku jadi penasaran, siapa tahu saat aku live makan banyak yang suka hehehe. Jadi aku akan mempersiapkan diri dulu

    BalasHapus
  6. Wuaaaah apps baru yaa
    Apakah di sugarlive ini banyak sugar daddy yang meramaikan? Hahaha

    Sayang yo, padahal logo kelinci identik dgn playboy. Tapi ya mereka punya persepektif tersendiri

    BalasHapus
  7. Waah dukung nih aplikasi buatan anak negeri apalagi ini untuk content creator biar makin kreatif, moga ceoet launching, penasaran banget

    BalasHapus
  8. Wah, fiturnya lengkap ya. Keren banget nih anak muda Indonesia makin kece aja inovasinya.

    BalasHapus
  9. Wah asli buatan Indonesia ya keceee.
    Jd kalau kita traveling menikmati pemandangan alam, kita bis langsung bagikan lewat aplikasi ini ya mbak? Hmm, kira2 kalau buat misalnya semacam seminar online gtu bisa jg gak ya?
    Moga Sugar sukses dan mendunia seperti tujuannya ya

    BalasHapus
  10. duh aku mau bikin konten apa ya? hahahah cocok ga sih buat kami generasi milenial awal? aku kok yo isin manda.. kalau manda mah cocok bingit..love gaul and peace

    BalasHapus
  11. Wah, aplikasi yg menarik ya. Tambah bnyk teman di dunia maya kalo mengaktifkan aplikasi sugar life ini. Acaramya juga keren.

    BalasHapus
  12. aku mau ah install aplikasi sugarlive ini, mau show masak-masak siapa tau jadi hits dan banyak penggemarnya nanti bisa nyaingin farah quin wkwkwk

    BalasHapus
  13. Oh filosofi penggunaan karakter kelinci di sugarlive adalah aplikasi ini lebh peka ya sm kebutuhan eudience lokal.
    Okey ,semoga karya anak bangsa ini bisa bermanfaat buat masyarakat ya

    BalasHapus
  14. Ini karya anak bangsa? Gils, semoga banyak user yang memanfaatkan bener2 nih entah kreatif atau bisa buat bisnis juga. Tapi ini kira2 masih jauh di bawah fitur live di IG ga kak?

    BalasHapus
  15. waaaaah! ada aplikasi streaming terbaru yaaaaa, jadi pengen cobain juga biar kaya bowo

    BalasHapus
  16. Sepertinya seru aplikasi live nya. Mau mikirin dulu dari sekarang konten apa yang mau aku tampilkan. Semoga aplikasinya cepat release

    BalasHapus

Like on Facebook Page

Part Of

Jakarta Beauty Blogger Blogger Perempuan Indonesian Female Bloggers DASY.mal Warung Blogger Mama Daring